photo output_mPce62_zpsxt7jyy5f.gif

Traveling Ke Negeri Singa,Singapura

Negara Singapura siapa yang tidak mengenala negara ini.Singapura merupakan salah satu negara maju yang ada di dunia.Bila mendengar negara ini,maka terpintas di pikiran kita akan dengan patung singa berupa singa dan ikan duyung yang sering menjadi tujuan wisata wisatawan dari berbagai negara. Patung singa ini menjadi salah satu tempat wisata di Singapura yang wajib dikunjungi.

Meskipun negara ini adalah  negara maju,akan tetapi negara ini memiliki luas yang terbilang kecil yang diperkirakan luas nya 704 km2,sangat kecil bukan untuk negara yang terbilang maju ini.Dibalik kecil nya negara ini,terdapat tempat wisata yang tak kalah seru dan indah nya.

Berikut tempat - tempat wisata yang ada di negara Singapura ini,diantaranya sebagai berikut :

1. Patung Merlion Park

Merlion Park ini adalah ikon atau maskot nya negara singapura yang berupa kepala singa dan berbadan ikan.Di sekitar patung Merlion ini terdapat sebuah taman sebagai tempat untuk bersantai,Tempat wisata ini dibuka setiap hari tanpa dibatasi waktunya.Lokasi Merlion Park ini tak jauh dari Marina Bay.


BeritaTravelling

2. Marina Bay

Marina Bay ini juga dijadikan ikon negara singapura sekaligus tempat wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan.Marina Bay adalah sebuah pusat hiburan dan resort yang di dalam nya terdapat mall,casino dan hotel dijadikan satu di gedung ini.Tampilan gedung ini yang membuat unik,3 gedung utama yang dihubungkan dengan bangunan berbentuk kapal di atasnya.

Bangunan berbentuk perahu yang ada di atas gedung, terdapat kolam renang yang merupakan kolam renang terpanjang di dunia dengan panjang sekitar 150 meter, dan berada di ketinggian 200 meter. Di ketinggian tersebut, anda dapat melihat Singapura, Indonesia, dan Malaysia.


BeritaTravelling

3. Universal Studio

Siapa yang tidak mengenal Universal Studio ini,tempat wisata yang satu ini adalah tempat wisata yang ramai dan banyak dikunjungi oleh wisatawan.Tempat wisata ini merupakan wahana permainan yang lengkap akan tetapi untuk bisa masuk disini,harga tiket nya cukup mengura kantong,karena harga nya cukup tinggi seharga 500 ribu rupiah untuk hari biasa,jika ketemu hari libur maka tiket tersebut bisa mencapai 1 juta per orang nya.

Akan tetapi jika tidak mau mencicipi wahana permainan nya,para wisatawan bisa foto - foto di depan bola dunia Universal Stuido tanpa mengeluarkan biaya sama sekali.



BeritaTravelling

4. Orchard Road


Tempat yang satu ini adalah sebuah nama jalan yang terkenal di singapura yang terkenal dengan wisata belanjanya.Bagi yang suka berbelanja ini lah tempat nya.Selain itu,Orchard juga  menjadi tempat wisata kuliner bagi wisatawan dan suasana pun selalu ramai dan tidak sepi pengunjung setiap hari nya.



BeritaTravelling

5. Sentosa Island

Tempat wisata yang satu ini menyajikan aneka wahana bermain yang seru,yang terkenal yaitu kereta gantung nya.Harga menaiki kereta gantung memang cukup mahal, yaitu sekitar 300,000 Rupiah, namun menaiki kereta gantung ini dapat memberikan pengalaman yang menarik untuk anda.



BeritaTravelling


6. Taman Gardens By The Bay


Tempat wisata yang satu ini berlokasi tak jauh dari Marina Bay,Di tempat ini seperti taman pada umumnya,banyak ditumbuhi banyak pepohonan dan tumbuhan hijau yang membuat nyaman jika berkunjung ke tempat ini.yang membuat unik adalah di sini anda dapat menemukan beberapa pohon buatan raksasa. Pohon-pohon buatan ini terbuat dari baja dan berfungsi untuk menampung air hujan dan juga menampung energi matahari. Pada malam hari, lampu yang dipasang di pohon buatan setinggi gedung bertingkat 16 ini akan menyala, sehingga menjadi sangat indah. 


BeritaTravelling


Demikianlah tempat - tempat wisata yang sering dikunjungi oleh wisatawan jika berkunjung ke Singapura,semoga informasi ini bermanfaat.


Agen Poker Online Terpercaya

Agen Bola Terpercaya






Previous
Next Post »